Seminar Designing Quality Learning Façade/Landscape in Indonesia
http://www.dikti.go.id/

Written by Firman Rudiansyah
Thursday, 15 March 2012 10:20
Nomor : 731/E4.2/2012 14 Maret 2012
Lampiran : –
Hal : Seminar Designing Quality Learning Façade/
Landscape in Indonesia

Kepada Yth.
Rektor Perguruan Tinggi
(daftar terlampir)

Dengan hormat,

Dengan ini kami informasikan bahwa Direktorat Pendidik dan Tenaga Kependidikan akan menyelenggarakan Seminar dengan tema “Designing Quality Learning Façade/Landscape in Indonesia”. Seminar ini bertujuan untuk menggali potensi tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di Indonesia dalam merancang, mengembangkan dan mengaplikasikan metode pembelajaran inovatif di dalam proses belajar mengajar. Seminar ini ditujukan untuk Dosen, Guru, Mahasiswa, praktisi pendidikan, dan masyarakat umum.

Sehubungan dengan itu, kami mohon bantuan Ibu/Bapak selaku Pimpinan di Perguruan Tinggi agar dapat mensosialisasikan seminar tersebut kepada para pendidik dan tenaga kependidikan serta mahasiswa di lingkungan Institusi Bapak/Ibu (leaflet seminar terlampir).

Demikian yang dapat kami sampaikan dan atas perhatian dan kerjasama yang baik disampaikan terima kasih.

Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan

ttd
Supriadi Rustad
NIP. 19600104 198703 1 002

Tembusan Yth:
1. Dirjen Dikti (sebagai laporan)

Unduh :
1. Surat Penawaran Seminar

2. Leaflet Seminar