Seleksi Buku/Karya untuk Frankfurt Book Fair

Posted Wed, 03/26/2014 – 13:33 by sidiknas
Tanggal:
Rabu, 26/03/2014

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan ikut serta dalam Frankfurt Book Fair (FBF) tahun 2014 di Jerman, dan akan menjadi Guest of Honor (GoH) dalam Frankfurt Book Fair (FBF) tahun 2015. Dalam kegiatan itu, Indonesia akan memamerkan buku-buku unggulan dari jenis buku-buku sastra dan nonsastra hasil karya anak bangsa. Selain dipamerkan, buku-buku yang lolos seleksi akan diterjemahkan ke dalam Bahasa Jerman atau Bahasa Inggris.

Untuk itu, kami mengundang partisipasi dari berbagai kalangan baik penerbit, lembaga/institusi kebahasaan dan kesastraan, maupun masyarakat umum untuk turut serta dalam penyelenggaraan ini dengan mengirimkan buku/karya pilihan yang dianggap layak untuk diterjemahkan atau dipamerkan dalam Frankfurt Book Fair (FBF) 2014 dan 2015. Melalui Komite Buku dan Penerjemahan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memilih buku/karya yang masuk untuk diseleksi oleh tim independen yang sudah ditunjuk dengan ketentuan umum sebagai berikut.

  1. Masing-masing buku/karya yang dikirimkan kepada panitia berjumlah 3 eksemplar
  2. Setiap penerbit/perorarangan dapat mengirimkan jumlah judul buku/karya sebanyak-banyaknya selama memenuhi kriteria yang telah ditetapkan (sebagaimana terlampir)
  3. Buku/karya yang diajukan, diserahkan kepada panitia dalam kondisi fisik yang baik (tidak hanya berupa daftar judul)
  4. Panitia menerima buku/karya yang diajukan tersebut paling lambat pada tanggal 15 April 2014
  5. Pengumuman hasil seleksi dapat dilihat di laman (website) indonesiafbf.com

Sementara itu, kriteria buku/karya yang akan diajukan dapat diunduh pada lampiran di bawah ini.

Lampiran Kriteria Buku/Karya untuk Frankfurt Book Fair

Sekretariat Komite Buku dan Penerjemahan

Frankfurt Book Fair

Jalan Daksinapati Barat IV, Rawamangun

Jakarta 13220

Telepon               : +62 21 95611197, 97646033

Faksimile             : +62 21 4706678

Posel (email)       : [email protected]

laman (website)  : indonesiafbf.co

Narahubung (contact person):

  1. Dewi Puspita
  2. Denda Rinjaya