AMBONLLDIKTI12, – Kabar gembira bagi masyarakat Maluku khususnya para lulusan SMA/SMK. Sekolah Tinggi Ilmu Komputer (STIKOM) Ambon kini resmi berubah nama menjadi  Institut Teknologi dan Bisnis  (ITB) STIKOM Ambon. Perubahan bentuk dari Sekolah Tinggi menjadi institut ini setelah Kemen­terian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) secara resmi mengeluarkan izin perubahan bentuk nomor 880/M/2020. Tanggal 22 September 2020.

Surat Keputusan (SK) nomor 880/M/2020 tersebut diserahkan secara langsung oleh Kepala Lem­baga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XII Dr. Muihammad Bugis, SE, M.Si mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, di kampus ITB STIKOM, Jl. AY Patty Ambon Senin (12/10) kepada oleh Pembina Yayasan Perkumpulan Penyelenggara Pendidikan Teknologi Lukman Saleh Hi. Saleh Saban.

Acara dilakukan secara terbatas dengan tetap mematuhi proto­kol kesehatan berlangsung aman dan lancar. Turut hadir Sekretaris LLDIKTI Wilayah XII, Dr. J.E. Lekatompessy, SE, M.Si, CA, AK,  Bugis, SE, M.Si, Kepala Bagian Kelembagaan L. Lusikooy, SH, Kepala Bagian Akademik, Sumber Daya dan Kemahasiswaan C. Matakena, SE sedangkan pihak ITB STIKOM Ambon dihadiri Ketuanya Lukman Saleh beserta jajarannya dan pihak Yayasan.

Kepala LLDIKTI Wilayah XII Ambon Dr. Muhammad Bugis, SE, M.Si dalam kesempatan tersebut menyampaikan selamat atas perubahan bentuk dari STIKOM menjadi ITB STIKOM Ambon. Menurutnya perubahan ini merupakan sejarah baru dalam dunia pendidikan tinggi di LLDIKTI Wilayah XII Ambon. Sebagai kampus teknologi komputer pertama dan terkemuka di Maluku, STIKOM Ambon telah memberikan banyak kontribusi terutama dalam duania informasi teknologi (IT). Dengan perubahan ini Dr. Muhammad Bugis, SE, M.Si meminta kepada pihak ITB STIKOM Ambon untuk menyesuaikan nomenklatur dan seluruh hal yang berkaitan dengan hukum dan administrasi dari STIKOM Ambon menuju ITB STIKOM Ambon.

Institut merupakan salah satu bentuk dari bentuk-bentuk pendidikan tinggi di Indonesia, bentuk-bentuk Pendidikan Tinggi di Indonesia mulai dari Universitas, Institut, Sekolah Tinggi, Akademik dan Politeknik. “Jenis Pendidikan di Indonesia itu ada dua, yakni Pendidikan akademik dan Pendidikan vokasi, sebelumnya STIKOM Ambon hanya menyelenggarakan Pendidikan akademik, tidak menyelenggarakan pendidikan vokasi, dengan berubah bentuk menjadi institut, maka ITB STIKOM Ambon bisa menyelenggarakan program studi pendidikan akademik sekaligus program studi pendidikan vokasi. Ungkap Bugis.

Saat ini enam program studi di ITB STIKOM Ambon telah menyelenggarakan Pendidikan vokasi, dengan perubahan bentuk status ini maka ITB STIKOM Ambon dapat menyelenggarakan pendidikan akademik, karenanya Kepala LLDIKTI Wilayah XII Ambon meminta kepada pihak ITB STIKOM Ambon dapat mengusulkan program studi baru yang terkait dengan Pendidikan akademik.

“Perbedaan antara akademik dan vokasi itu jika murni akademik maka SKS 60-70 % kurikulumnya teori, sedangkan Pendidikan vokasi kebalikannya 60-70 % kurikulumnya praktek, sisanya teori” Ungkap Bugis

Sementraa itu, Ketua Yayasan Perkum­pulan Penyelenggara Pendidikan dan Teknologi, Haji Saleh Sebam me­ngatakan, perjalanan panjang STI­KOM Ambon untuk berubah ben­tuk menjadi institut bukan hal yang gampang. Namun pemerintah mela­lui Kemendikbud akhirnya merea­lisasikan hal itu hingga dikeluarkannya izin perubahan bentuk secara resmi melalui SK nomor 880/M/2020.

Dikatakan, dengan perubahan bentuk tersebut, ITB STIKOM Ambon diamanatkan dua program studi (Prodi)  terbaru yakni S-1 Pariwisata dan S1 Bisnis Digital. Kedua prodi ini adalah prodi strata satu (S1) pertama yang ada di Maluku dan Maluku Utara.

“Ini merupakan suatu prestasi yang luar biasa bagi ITB STIKOM Ambon. Usaha panjang STIKOM Ambon yang dimulai pada 2019, akhirnya mendapatkan pengakuan secara resmi dalam kurun waktu satu tahun. Hal ini tidak terlepas dari kerja keras semua pihak termasuk LLDIKTI Wilayah XII Ambon. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang mem­bantu sehingga niat baik kami dapat terwujud,” ungkapnya.

Tak lupa Saleh Seban menghimbau kepada gene­rasi muda khusus lulusan SMU/SMK jangan ragu menimba ilmu di ITB STIKOM Ambon, satu-satunya perguruan tinggi  teknologi kom­puter pertama dan terkemuka di Maluku dan Maluku Utara.

Kualitas STIKOM Ambon seba­gai kampus yang menghasilkan lulu­san-lulusan terbaik di dunia IT sudah tidak bisa diragukan lagi. De­ngan berubah bentuk, ITB STIKOM Ambon siap untuk menerima ma­hasiswa baru khususnya Prodi Pariwisata dan Bisnis Digital.

“Tidak perlu kuliah jauh-jauh keluar Maluku. Ambon saat ini su­dah ada perguruan tinggi teknologi komputer. Kami siap melayani masyarakat Maluku demi kemajuan daerah kami tercinta ini,” pungkas Sebam.

Untuk diketahui, saat ini ITB STI­KOM Ambon resmi memiliki enam prodi yakni S-1 Teknik Informatika, S-1 Sistem Informasi, D3 Kompute­risasi Akuntansi Perpajakan, D3 Manajemen Informatika, S-1 Pariwi­sata dan S1-Bisnis Digital. (bul)